Seger Waras dan Magdalena adalah pasangan suami istri yang setiap harinya selalu saja berdebat tentang apa pun itu. Entah tentang makanan, belanja harian, atau bahkan pasta gigi yang hampir habis saja diperdebatkan, dan masih banyak lagi. Akankah rumah tangga mereka bisa damai tanpa perdebatan meskipun sehari saja?
Blurb Together With You.
Mencintai tapi tak dicintai adalah hal yang paling menyakitkan. Seatap tapi tidak se-asa. Berjalan bersama, tetapi memiliki tujuan yang berbeda.
Arsen Argunarsa menikahi wanita yang terpaut delapan tahun lebih muda darinya. Gadis lugu dengan tingkah yang masih terbilang kekanakan.
Perjodohan membuat keduanya sulit untuk berinteraksi. Ditambah dengan kesibukan yang menjadi penghalang, sehingga mereka tak memiliki waktu untuk saling mengenal.
Arsen tak percaya cinta, setelah berkali-kali dicampakkan oleh wanita. Namun, kali ini berbeda, Tara memiliki pesona yang unik. Ia mampu membangunkan sel cinta yang telah lama tertidur.
Apakah Arsen berhasil mengambil hati sang istri? Apa yang harus ia lakukan saat tahu, bahwa istrinya menyukai pria lain?
Judul: Kapal Terakhir
Penulis: Rin Iroeta
Harga: 72k (PO), 85k (Normal)
Blurb:
Pernikahan Wening dan Banyu berawal dari persahabatan
baik yang terjalin sejak kecil. Setelah menyadari perasaan masing-masing,
akhirnya mereka memutuskan untuk mengarungi bahtera rumah tangga dan mewujudkan
mimpi bersama.
Saat kebahagiaan baru saja dirasakan oleh keduanya,
tradisi turun-temurun leluhur Pulau Tresno, tempat mereka tinggal, harus
memisahkan keduanya dengan jarak dan waktu. Selama kepergiannya, Banyu meminta
Herman, sahabatnya, untuk menjaga sang istri dan membantunya saat tengah
kesulitan.
Tradisi apakah yang menyebabkan pengantin baru itu
harus terpisah jarak dan waktu? Apa yang terjadi dengan Banyu selama
perjalanannya melakukan tradisi tersebut?
Aku
telah menemukan sepotong rasa yang kusebut cinta,
dan
ternyata rasa itu berlabuh padamu.
Aku
telah menahan ribuan sepi,
dan
ternyata penawarnya adalah jiwamu.
Judul: 2050 Invasion: Time to Save
Penulis: Yola Junita
Harga: 72k (PO), 85k (Normal)
“Hanya ada satu tujuan utamaku, menyelamatkan istri setengah robotku dari mara bahaya semua ini.”_ –Ademir Rurik
Setelah sukses mengubah istri cantiknya menjadi manusia setengah robot, Ademir Rurik, sang CEO ERARS yang pandai dalam bidang sains dan teknologi, harus berjuang mati-matian untuk mempertahankan rumah tangganya bersama Seneca. Belum lagi keadaan Bumi di tahun 2050 yang sangat mengerikan, membuat Ademir terpaksa melakukan hal-hal di luar nalar. Akankah Ademir berhasil melaksanakan misinya? Apa justru ia dan Seneca malah dihancurkan oleh kondisi Bumi yang kian mematikan?
Judul: Suami Lima Syarat
Penulis: Titie Surya
Harga: 72k (PO), 85k (Normal)
Blurb:
Arkha Syandana seorang duda tanpa anak berusia 31 tahun menikahi Savrinadeya, putri bungsu dari lima bersaudara. Arkha memiliki masa lalu buruk dengan pernikahan pertamanya, sehingga harus memenuhi lima syarat yang diberikan oleh keempat saudara kandung istrinya.
Rumah tangga yang dibangun Arkha bersama Deya sejak awal seperti menyimpan bara dalam sekam. Campur tangan kedua keluarga besar pasangan suami istri itu kerap menimbulkan percekcokan di antara keduanya. Terlebih jika lima syarat yang diberikan sejak awal selalu diungkit dan dijadikan rambu-rambu untuk keberlanjutan rumah tangga mereka.
Sanggupkah Arkha melindungi Deya dari rundungan keluarga besarnya? Mampukah Arkha bertahan menjadi suami Deya di bawah pengawasan keempat saudara kandung sang istri yang selalu menyalahkannya?
Judul: Bring Her Back
Penulis: Nameera
Harga: 72k (PO), 85k (Normal)
Blurb:
Hanafi menikahi Widuri Santika yang tak lain adalah sahabat masa kecilnya. Selama ini ia hanya berani menyimpan perasaannya terhadap wanita yang memiliki kesamaan dengannya–yakni kehilangan kedua orang tua. Kehidupan rumah tangganya berjalan harmonis dan bahagia sampai suatu ketika keduanya mengalami kecelakaan. Kecelakaan ini membuat Widuri–Sang Istri koma selama dua tahun lamanya.
Suatu ketika, Hanafi terbangun dan menyadari bahwa dirinya berada di alam bawah sadar Widuri. Berbagai kejadian terjadi di sana. Hanafi harus menghadapi berbagai kejadian hingga terkuaknya suatu fakta yang selama puluhan tahun tertutup rapat.
Hanafi harus bisa membawa pulang Widuri. Berhasilkah ia membawa kembali istrinya itu? Kenyataan apakah yang selama ini tertutup rapat?
Judul: Behind The Marriage
Penulis: Leci Seira
Harga: 72k (PO), 85k (Normal)
Blurb:
Pernikahan yang dahulu begitu Argo impikan kini seolah tak lagi memiliki harapan. Kehangatan yang biasa diberikan Celsa seperti berubah menjadi musim dingin berkepanjangan. Dia seolah hidup dalam ruang kosong tak berpenghuni. Padahal, ada seseorang yang senantiasa bersamanya untuk berbagi sepi.
Sore itu, setelah bertengkar hebat dengan Celsa, Argo mengalami kecelakaan yang nyaris merenggut nyawa. Dia berpikir sudah tewas, tetapi rohnya justru kembali ke masa lalu, menyaksikan semua kenangan indah bersama Celsa yang selama setahun terakhir mulai menghilang dari kepala. Ribuan tanya menyerang pikirannya. Apakah dahulu dia benar-benar pernah merasa sebahagia itu karena menikah dengan Celsa? Selama satu tahun terakhir, tidak ada lagi waktu yang terasa berharga setiap kali dia tengah bersama istrinya. Apa memang dalam kisah ini, dialah penjahatnya?
0 Reviews